Lembah Sungai Nil Menjadi Wisata Terbaik Di Dunia

https://pixabay.com/id/sungai-nil-mesir-perahu-layar-dhow-378495

Hari ini kita akan menjelajah salah satu sungai terkenal di dunia. Sungai yang akan kita jelajahi ini namanya mirip nama binatang, yaitu Sungai Nil. Sebelum kita mulai menjelajah apakah ada dari sobat pembaca yang belum pernah mendengar nama Sungai Nil ?. 

Wah, sudah dipastikan hampir semua sobat pembaca pernah mendengar nama Sungai Nil. Wuisata juga yakin kebanyakan sobat pembaca mengetahui Sungai Nil dari pelajaran sekolah, atau melalui Film Ayat-Ayat Cinta, benar kan ? hehe.…Kalau begitu apa sebenarnya kata yang pertama kali terpikirkan oleh sobat pembaca ketika mendengar nama Sungai Nil ?, pasti ‘Mesir’ kan ?, Lalu kata kedua yang sobat pembaca pikirkan ketika mendengar nama Sungai Nil ?, Oke, Wuisata berani menebak, pasti sungai terpanjang di dunia, benar tidak ?, hehe... Faktanya, memang benar Sungai Nil merupakan sungai terpanjang di dunia yang alirannya melewati banyak negara yang ada di benua Afrika. Aliran sungai Nil melewati kurang lebih 9 negara yakni Kenya, Zaire, Ethiopia, Tanzania, Uganda, Rwanda, Burundi, Sudan serta Mesir. Sungai Nil ini mempunyai arti yang sama dengan sejarah bangsa Mesir kuno sehingga tidak heran jika sungai ini sangat identik dengan Mesir. Mata air Sungai Nil berasal di danau Burundi dan Rwanda yang kemudian mengalir hingga ke danau Victoria.

Lembah Sungai Nil Menjadi Objek Wisata Alam Terbaik Di Dunia

Apa sobat pembaca sudah tahu penduduk Mesir menyebut sungai ini sebagai sungai kehidupan ?. Hal ini dikarenakan aliran Sungai Nil mempunyai peranan yang sangat penting dalam kelangsungan kehidupan dan peradaban di Mesir. Selain itu, dengan adanya aliran sungai ini juga membantu menghasilkan tanah yang sangat subur akibat hasil sedimentasi. Itulah sob, alasan kenapa di tepi Sungai Nil subur, walau di lingkungan padang pasir.

Semakin menjauh dari sungai, semakin gersang. Sumber gambar: https://pixabay.com/id/nil-mesir-tenang-sungai-pasir-441539/


Pada dasarnya Sungai Nil ini memang setiap tahunnya selalu banjir dan membawa lumpur ke berbagai daratan Mesir. Nah, banjir tersebutlah yang merubah Mesir sebagai daerah padang pasir yang tandus menjadi kawasan yang sangat subur.

Menikmati Keindahan Sungai Nil
Hmmm, kita sama-sama telah bahwa Sungai Nil sudah ada sejak zaman Mesir kuno. Bahkan dikatakan dengan menyelusuri Lembah Sungai Nil merupakan salah satu cara yang paling terkenal agar kita bisa mengelilingi berbagai tempat wisata di Mesir. Sobat pembaca yang ingin mengunjungi Mesir mungkin perlu tahu, hampir semua kapal pesiar yang ingin melakukan perjalanan melalui rute yang aman untuk menuju berbagai kota di Mesir dapat dicapai melalui sungai terpanjang, yakni Sungai Nil. Jadi sobat pembaca bila ingin keliling Mesir tidak perlu harus menjelajah padang pasir yang tandus, atau mengarungi lautan, hehe….

Kalau sobat pembaca tertantang untuk berlayar di Sungai Nil, sobat pembaca bisa naik Kapal Felucca. Lho kenapa ?, karena Kapal Felucca merupakan suatu pilihan yang paling terbaik dan tepat untuk menjelajahi dan berpetualang di Lembah Sungai Nil. Kapal Felucca ini menjadi kapal layar yang sudah di gunakan sejak zaman dahulu untuk menjelajahi Sungai Nil. Meskipun kapal Felucca ini tidak terlalu nyaman digunakan, jika dibandingkan dengan menggunakan kapal persiar. Nah, dengan hanya berlayar dengan menggunakan Kapal Felucca, tetapi tetap saja tidak ada yang dapat mengalahkan petualangan berlayar sobat pembaca di Sungai Nil. Hal ini dikarenakan, kapal ini sudah digunakan sejak ribuan tahun lalu untuk menjelajahi seluruh lembah Sungai Nil.

Kapal Felucca, siap menjelajah Sungai Nil. https://pixabay.com/id/mesir-aswan-felucca-navigasi-nil-3308101/
Itulah, beberapa ulasan terkait lembah Sungai Nil. Nah, dari beberapa ulasan tersebut memang dapat disimpulkan jika Sungai Nil merupakan sebuah tempat yang sangat menarik untuk di kunjungi karena menawarkan berbagai keindahan sungai. Demikian sob, semoga ulasan yang ada di artikel ini dapat bermanfaat dan menjadi referensi tambahan bagi sobat pembaca. 

Lalu Bagaimana sob, sudah tertantang  jelajah Sungai Nil atau Mesir ?
, 

(Beberapa Fakta Sungai Nil, diambil dari referensi: https://www.galerirabbanitour.com/wisata-alam-terbaik-di-lembah-sungai-nil/)

0 Response to "Lembah Sungai Nil Menjadi Wisata Terbaik Di Dunia"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel